Donasi : Bank BCA -- No. Rek, 8305-11-8393 --- A/N : ARINI

Konsep Manusia Dalam Agama Buddha





Dari: Marduwati, 
Saya merupakan penuntut di universiti. 
Saya ditugaskan untuk menyediakan satu laporan mengenai konsep manusia dalam Agama Buddha. Oleh itu, saya ingin mendapatkan sedikit maklumat mengenai
"konsep manusia dalam Agama Buddha". 
Saya mohon kerja sama dari pihak tuan. terima kasih.

Jawaban:
Manusia dalam pengertian Buddhis terdiri dari badan dan batin.
Sedangkan batin terdiri dari perasaan, pikiran, ingatan dan kesadaran.
Manusia berasal dari suatu proses yang terjadinya bersamaan dengan proses terjadinya dunia ini.

Tujuan hidup manusia adalah untuk mendapatkan kebahagiaan di dunia ini,
mendapatkan kebahagiaan setelah meninggal dengan terlahir kembali di alam bahagia  
yang dikenal sebagai surga atau bahkan mampu mengatasi proses kelahiran kembali
yang telah berulang-ulang ini dengan mengendalikan pikirannya agar dapat selalu
menyadari hidup adalah saat ini.

Pada umumnya, pikiran manusia selalu terpaku pada masa lalu atau masa depan
sehingga timbullah kegelisahan, ketakutan maupun kecemasan.

Dengan menyadari bahwa di masa lalu kita pernah hidup, namun sudah tidak hidup
lagi; pada masa yang akan datang kita akan hidup, namun belum tentu hidup; namun
pada saat inilah kita sesungguhnya yang hidup, maka manusia akan dapat hidup
tenang dan bahagia, terbebas dari ketamakan, kebencian serta kegelapan batin.
Untuk mendapatkan kesadaran akan hidup saat ini, seseorang dapat melatih
konsentrasi pikirannya dalam meditasi.

Meditasi adalah memusatkan perhatian pada satu obyek, misalnya dengan mengamati
proses masuk dan keluarnya pernafasan. Apabila pikiran menyimpang dengan
memikirkan hal lain, maka hendaknya ia kembalikan pikirannya dengan memusatkan
perhatian pada obyek. Demikian seterusnya dilatih dengan rutin dan disiplin, maka
lama kelamaan ia akan mampu mengkonsentrasikan pikiran pada kegiatan yang
sedang dikerjakan, ucapan yang sedang dilakukan maupun segala sesuatu yang
sedang dipikirkan. Dengan demikian, manusia akan mencapai batin yang yang
tenang, bersih, sempurna, bebas dari ketamakan, kebencian dan kegelapan batin
sehingga ia tidak akan terlahirkan kembali.

Inilah secara sangat sangat singkat konsep manusia dalam pengertian Agama Buddha.
Semoga hal ini dapat dijadikan sedikit tambahan wawasan.

Untuk informasi lainnya, mungkin bisa mencari referensi umum yang banyak terdapat
di internet maupun buku-buku Agama Buddha lainnya.

Semoga sukses dan bahagia.
Salam metta,
B. Uttamo


 Sumber :
KUMPULAN 50 TANYA JAWAB (1)
Di Website Buddhis ‘Samaggi Phala’
Comments
0 Comments
>

Arini